Sabtu, 21 Desember 2013

Virus Jahanam yang Merusak Kreativitas Menulis

Kreativitas,
Adalah level tertinggi dari potensi manusia
Termasuk soal tulis menulis
Menulis dengan kreatif, sangat tidak mudah
Bahkan menakutkan bagi sebagian orang
Walaupun mereka sudah menguasai soal soal elementer dalam dunia tulis menulis, semisal soal kata, kalimat, paragraf. Bahkan walaupun mereka sudah memahami apa itu kalimat efektif dan diksi yang tepat.

Tapi kenapa tetap saja mereka tidak bisa menulis kreatif?
Seperti yang bisa saya lakukan dengan tulisan ini?
Sebabnya sederhana:
Mereka menulis masih dalam rangka memikirkan orang lain
Yang mereka pikirkan, adalah respon pembaca
Bukan aktualiasi diri mereka sendiri

Singkatnya,
Mereka terlalu peduli.
Sebuah kepedulian yang menyiksa diri
Sebuah kepedulian yang salah pasang
Padahal jika mereka berhasil cuek seperti saya menulis
Ternyata menulis kreatif itu lebih gampang dari kesulitan yang mereka bayangkan

Revo Samantha
.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar